Tracer-study untuk Alumni Jurusan Teknik Komputer Lulusan 2021-2022.
Tracer-study ini ditujukan untuk melacak lulusan/alumni jurusan Teknik Komputer baik dari Program Studi D3 Teknik Komputer (D3-TEKOM) atau dari Program Studi Teknologi Informasi Multimedia Digital (D4-TIMD) yang telah lulus pada tahun 2021-2022 untuk mengetahui:
- Transisi hasil pendidikan (outcome) dari pendidikan tinggi ke dunia kerja, baik saat masa tunggu atau proses pencarian kerja, dan keadaan kerja terakhir.
- Penilaian terhadap penguasaan kompetensi baik hard-skill maupun soft-skill yang diperoleh selama menjalani pendidikan dapat diterapkan ditempat pekerjaan.
- Hasil evaluasi proses pembelajaran merupakan salah satu tolak ukur pendidikan tinggi terhadap pemerolehan kompetensi lulusan sebagai kontribusi membangun SDM.
Untuk itu, kepada semua Alumni Jurusan Teknik Komputer Politeknik Negeri Sriwijaya yang telah lulus pada tahun 2021-2022, dapat mengisi formulir melalui link tautan berikut ini dengan data yang sebenar-benarnya.
Hasil tracer-study akan membantu program Pemerintah dalam rangka memetakan kebutuhan dunia kerja melalui pembangunan/peningkatan pendidikan di Indonesia, dengan melihat serapan lulusan dalam dunia kerja, serta untuk menyipkan kompetensi lulusan berikutnya yang diperlukan di dunia kerja.
Dari tracer-study ini, diharapkan dapat memberikan wawasan yang berharga bagi jurusan Teknik Komputer untuk meningkatkan kurikulum, metode pengajaran, dan layanan lainnya, khususnya agar sesuai dengan kebutuhan di dunia kerja atau industri.